MUARA DANAU TIGIPEKU NEWS
HAM    DATA    FOTO    AKSI-DEMO    OPINI    CERPEN    ARTIKEL    AKTIVITAS    VIDEO   
Home » » Goresan Menjelang Hari Raya " Paskah "

Goresan Menjelang Hari Raya " Paskah "

Posted by KABAR MUARA NEWS on Rabu, April 04, 2012



Bersyukur tidak pernah menjadi hal yang pahit
Ada seorang raja yang memiliki seorang pengawal pribadi yang setia dan baik hati. Suatuhari sang raja dan pengawalnya pergi untuk berburu, saat di hutan tanpa sengaja sang raja terjatuh dan jari kelingkingnya terputus akibat terkena pedang yang di bawahnya. Sang raja yang sedang kesakitan itu menyalahkan pengawalnya katanya “si pengawal tidak becus menjaganya”. Kemudian sang raja mengutus si pengawal itu di jebloskan penjara.
Beberapa bulan berlalu, sang raja bersama seorang pengawalnya pribadinya yang baru kembali berburu di hutan. Lagi-lagi nasib sial datang, sang raja dan pengawalnya tertangkap oleh penduduk hutan itu. Saat sang raja melihat apa yang di kerjakan oleh penduduk hutan itu ia sadar bahwa ia dan pengawal pribadinya akan di persembakan kepada dewa mereka. Karena ketakutan , raja lalu mengangkat tangannya untuk meminta tolong kepada TUHAN. Saat itulah para penduduk hutan itu melihatnya bahwa jari kelingkingnya raja terputus, dan karena mereka sangat mmenghormati dewa mereka, mereka tak mau mempersembakan korban persembahan yang cacat. Akhirnya sang raja di bebaskan dan hanya pengawal pribadinya yang di jadikan persembahan setelah itu sang raja pulang ke istananya sambil bersyukur serta menyesal karena telah menghukum ppengawal pribadinya yang tak bersalah ke dalam penjara.
Sesampainy di istana ia segera ke penjara untuk membebaskan pengawalnya. “pengawalku maafkan aku karena telah menghukum engkau yang tak bersalah”. Tidak apa-apa tuanku, walaupun demikian hamba tidak menyesal melayani tuanku. Tetapi kalau boleh tahu, mengapa tiba-tiba membebaskan hamba ?” sang raja kemudian menceritakan apa yang di alaminya bersama pengawalnya di hutan.
Pengawal pribadi raja yang mendengar itu kemudian berkata “ terimakasih tuanku, tuan telah menjebloskan hamba ke penjara. Kalau tidak hari ini pasti hamba yang menjadi korban persembahan karena tubuh hamba tidak cacat “.
Bersyukurlah senantiasa karena apa yang kita alami hanya sebuah “ GORESAN “ kecil untuk menghindarkan kita dari goresan yang menyembeli kita ! Tuhan lebih mengijinkan jari raja itu putus karena Ia tidak ingin raja itu mati.
Catatan: seperti bapa sayang anaknya, demikian pula Tuhan sayang kepada orang-orang yang takut akan DIA.

Keunggulan Orang Percaya Dan Rencana
Setiap orang memiliki rencana dan target tertentu dalam hidupnya, allah juga mempunyai rencana yang mulia atas diri setiap orang percaya. Tidak ada kebahagiaan yang lebih besar daripada bila setiap orang menemukan rencana allah baginya lalu hidup dan berjalan dalam rencana tersebut dan bahwa rencana tersebut bagian dari rencana keselamatan. Kita harus mencari tuhan dan kehendak-NYA agar dapat memahami rencananya, orang yang hidup di dalam rencanya memiliki keunggulan sehingga di mampukan untuk berkarya. Orang percaya yang di pakai dalam sejarah alkitab dan sejara dunia bukan saja di panggil untuk memiliki keunggulan dalam rencana hidup tetapi juga keunggulan dalam berkarya, mereka adalah orang percaya yang giat berkarya bagi tuhan sehingga tuhan di muliakan melalui kehidupan mereka. Masa hidup percaya adalah masa yang indah untuk berkarya bagi Tuhan sekalipun penuh tantangan namun dapat melakukan hal-hal yang besar bersam Tuhan.

Keunggulan tidak berarti kesempatan  atau di ukur dengan kemewahan atau berapa banyak yang kita miliki, malainkan melakukan apa yang terbaik dalam mengerjakan pekerjaan dan mempercayakan hasilnya kepada Tuhan. Keunggulan di nyatakan dalam kesetiaan untuk bertekun dalam panggilan dan apa yang di percayakan Tuhan.

 
Keunggulan berarti berada dalam pusat rencana-Nya, namun kita perluh bekerja keras melibatkan Tuhan dan mengandalkan Tuhan. Apapun situasinya masa hidup orang percaya di dalam tangan Tuhan memiliki nilai arti penting dalam kekekalan masa hidup orang percaya yang dipersembahkan kepada Tuhan tidak akan kehilangan masa depan. Karena masa depan milik Tuhan maka hal yang terpenting apakah orang percaya bersedia menyerahkan diri dan mengalami pembentukan Tuhan untuk pada akhirnya di pakai oleh-Nya seturut rencana-Nya.

1.      Mungkinkah rencana Allah bagi hidup kita berbeda dengan rencana sendiri ?
 bolehkah kita mencapai rencana Allah dengan cara kita ?
2.      Bagaiman sifat dari rencana Allah itu ?
Apakah langkah-langkah utama untuk memahami rencana Allah bagi kta ?

 Selamat Hari Raya Paskah
Perayaan paskah adalah kegiatan rutinitas tahunan yang di lakukan oleh Umat Kristiani di seluruh penjuruh Bumi.
Paskah adalah perayaan kebangkitan Yesus Kristus, sang Anak Domba Allah, yang menghapus dosa dunia. Paskah merupakan perayaan yang terpenting, festum festorum, di mana sebelumnya Tuhan Yesus merayakannya di dalam Perjamuan Kudus Malam bersama para murid-Nya.
Merayakan Paskah 2012 ini, mari kita menyesali dosa-dosa kita, memperbaharui iman kita, serta mempersiapkan diri dalam menyambut perayaan sukacita keselamatan kita. Immanuel.
Semoga kebangkitan Tuhan kita Yesus Kristus membawa kemenangan di dalam kehidupan kita sekalian.
Dalam dunia modern saat ini hampir semuanya dinilai dengan jabatan, kedudukan, martabat, kuasa dan material atau finansial. Tiap-tiap individu berlomba-lomba untuk memperoleh pengakuan diri ataupun penghargaan atas keberhasilan dan kesuksesan hidup. Tiap orang berpendapat bahwa ia yang paling berhasil, ia yang paling terkemuka serta ia yang paling benar.
Penilaian seseorang terhadap yang lain sering hanya kepada apa-apa yang kelihatan semata misalnya rumah, mobil, pakaian serta aksesoris lainnya. Hal ini didukung juga dengan media masa yang begitu gencar menyajikan gaya hidup konsumeristis dan kemewahan. Hal-hal ini yang menyebabkan manusia menjadi egois, sombong serta tinggi hati.
Sikap manusia di atas sangat kontradiksi dengan teladan yang ditunjukkan oleh Tuhan Yesus. Pribadi yang begitu mulia mau mengosongkan diriNya dan mengambil rupa seorang hamba serta taat sampai mati di kayu salib. Hanya oleh kasih-Nya kepada kita sehingga Ia rela berkorban menyerahkan nyawa-Nya sebagai tebusan dosa kita.
Teladan Kristus hendaknya menjadi contoh bagi kita dalam kehidupan kita sehari-hari. Hendaknya kita hidup saling menghormati, tidak sombong, tidak egois, mau berbagi dengan sesama bahkan menganggap orang lain lebih utama dari diri sendiri. Segala tindakan kita ditujukan hanya untuk menyenangkan hati Bapa, segalanya hanya untuk kemuliaan Bapa. Maukah kita meneladani karya Yesus Kristus?
Salam kasih dalam Yesus Kristus,

 " By. Mesak Pekei "

SHARE :
CB Blogger

Mengejar Keadilan

Mengejar Keadilan

Mengejar Keadilan

Mengejar Keadilan

KATAKAN YANG SEBENARNYA

KATAKAN YANG SEBENARNYA
KATAKAN YANG SEBENARNYA

Mengejar Keadilan

Mengejar Keadilan
 
Copyright © 2014 KABAR MUARA NEWS. All Rights Reserved. Powered by PENA PENGUPAS REALITAS
Template by BUNAMONEWS and BUNAMONEWS